Bantul (20/9) – Sebanyak 25 warga PC LDII Kecamatan Kasihan melakukan kegiatan bersih masjid dan penyemprotan disinfektan pada Minggu (20/9/2020). Penyemprotan disinfektan dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran virus corona.
Area yang dibersihkan dan dilakukan penyemprotan adalah Gedung PPG dan lingkungan sekitarnya serta masjid binaan PC LDII Kasihan Masjid Al Barokah yang beralamat di Gonjen, Tamantirto, Kasihan, Bantul.
Pencegahan virus corona yang telah dilakukan PC LDII Kasihan termasuk menerapkan protokol kesehatan pada saat pengajian dan salat jumat.
Sebelum masuk masjid, dilakukan pengecekan suhu tubuh, memberikan hand sanitizer dan memakai masker. Pada saat salat jumat ditambahkan dengan menuliskan nama dan no hp untuk memudahkan tracing apabila di kemudian hari terdapat kasus terkonfirmasi Covid-19.
“Alat yang kami gunakan untuk penyemprotan sebanyak 3 unit dengan kapasitas masing-masing 20 liter. Petugas yang melakukan penyemprotan pun dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD),” urai Sigit Untoro Kasih selaku koordinator penyemprotan.
Mengingat masih adanya kasus Covid-19 di Kecamatan Kasihan khususnya, maka Sigit mengatakan penyemprotan disinfektan akan dilakukan secara berkala.
One comment
Pingback: Warga LDII Piyungan Gelar Kerja Bakti Bersihkan Masjid Sambut Bulan Suci Ramadhan - DPD LDII BANTUL