Remaja LDII Jetis Berkreasi Kelola Barang Bekas Mengisi Malam Akhir Tahun 2023

Remaja LDII
PC LDII Jetis mengadakan pengajian akhir tahun (PAT) dengan materi uama mengelola barang bekas, Minggu (31/12/2023).

Bantul (4/1) – Malam akhir tahun yang umumnya identik dengan perayaan kembang api dan pesta pora, namun berbeda dengan kegiatan yang dilakukan remaja LDII Jetis. Kegiatan ini merupakan program tahunan Pengajian Akhir Tahun (PAT) yang bertujuan untuk menghindari kegiatan negatif selama malam tahun baru.

Pada tahun ini kegiatan PAT tersebut bertajuk “Cerita Indah Malam Akhir Tahun Inovatif Ceria”, atau disingkat dengan istilah Cinematic. Acara Cinematic diadakan pada Minggu (31/12/2023) pukul 19.30 WIB dan diikuti oleh 120 peserta yang terdiri dari usia SMP hingga remaja yang belum menikah, serta santri Pondok Pesantren Nur Aisyah. Kegiatan dilaksanakan di Kompleks Pondok Pesantren Nur Aisyah, Pulokadang, Canden, Jetis, Bantul.

Remaja LDII
Ratusan remaja LDII mengelola sampah plastik menjadi barang yang memiliki manfaat.

Tema pengajian kali ini adalah pengelolaan barang bekas botol plastik menjadi barang yang memiliki manfaat. “Sesuai kata yang ada didalam judul acara itu ada inovatif dan ceria, nah disini kami melakukan kegiatan baru yaitu pengelolaan sampah melalui kreasi membuat pot tanaman,” ujar Taufiq sebagai MC acara.

“Acara ini sendiri bukan untuk merayakan pergantian tahun, namun bertujuan supaya remaja-remaja menghindari perayaan tahun baru yang bersifat negatif,” ujar Sofyan selaku ketua acara.

Remaja LDII
Remaja laki-laki saat mengecat botol plastik bekas untuk dijadikan tanaman pot.

Kegiatan cinematic diawali dengan nasehat pembuka, dilanjutkan penayangan video mengenai masalah sampah dan praktek mengelola sampah botol menjadi pot. Kemudian di akhir sesi dilanjutkan acara bakar sosis dan bakso. “Kami berharap melalui acara ini, para remaja LDII dapat memahami mengenai permasalahan sampah saat ini, termasuk jenis sampah dan cara memilahnya,” kata Sofyan.

Check Also

Remaja LDII Wirokerten

Remaja LDII Wirokerten Adakan Keakraban Agar Saling Kenal

Bantul (27/5) – Pengurus Pemuda PAC LDII Wirokerten, Banguntapan, Bantul, mengadakan kegiatan keakraban generus remaja …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *